YAYASAN MIFTAHUL WILDAN - DESA BATANGSARI - KECAMATAN SUKASARI- SUBANG - JAWA BARAT - 41254 - HP : 0813-2056-2423- EMAIL : miftahulwildanbatangsari@gmail.com - MARKETING : 0852-9563-0410

Rabu, 09 April 2025

HARI PERTAMA MASUK SEKOLAH SDIT MIFTAHUL WILDAN LAKSANAKAN HALAL BI HALAL DENGAN BERSALAM SALAMAN


SDIT Miftahul Wildan. Hari pertama masuk sekolah, acara diisi dengan kegiatan Halal bi Halal atau bersilaturahmi dengan bersalam salaman anatar peserta didik dengan guru, serta peserta didik dengan teman temanya. Setelah diawali dengan sambutan kepala sekolah PAUD Miftahul Wildan ibu Siti Maesyaroh dihadapan para peserta didik. 

Ibu Siti Maesyaroh menyampaikan permohonan maaf lahir batin mewakili atas nama sekolah serta para dewan guru apabila terdapat keslahan dalam melaksanakan tugas dalam Kegiatan belajar mengajar. Dan berharap Ramadhan mampu mengubah prilaku peserta didik menjadi lebih baik, lebih cerdas, lebih sehat, dan lebih berakhlakul karimah.

Halal bi halal diawali dengan pembacaan shalawat Nariyah sebanyak tiga kali serta Asmaul husna, sebagai bentuk kebahagiaan karena sudah melaksanakan ibadah puasa di bulan suci Ramadhan dan Tuntas tiba dihari raya idul fitri. Serta bentuk kecintaan dan ketaatan kita kepada Allah SWT. dan Rosulullah SAW. Sebagaimana ap yang disampaikan oleh syeikh Atahillah Asyukandari.. Idul fitri bukan lah diperuntukan kepda merek yang mengenakan pakaian serba baru, tapi idul fitri adalah diperuntukan bagi mereka yang ketaatannya  kepda Allah bertambah. 






















Berikut Video kegiatan halal bi halal SDIT Miftahul Wildan . 



Share:

0 Comments:

Posting Komentar

COMPANY PROFILE

VISI DAN MISI SDIT MIFTAHUL WILDAN

AGENDA TAHUNAN SEKOLAH

Pengikut